Marak Perampokan, Polisi Awasi Jalanan
Senin, 26 Desember 2011 – 14:50 WIB
KENDARI - Maraknya tingkat kejahatan jalanan, termasuk perampokan terhadap nasabah bank, membuat Kapolres Kendari, AKBP Yuyun Yudhantara jadi geram. Ia menginstruksikan ke Kasat Reskrim Polres Kendari, AKP Irwan Andi Purnawan dan satuan kerja yang berkompeten untuk meningkatkan pengawasan, pemantauan, dan pengungkapan pelaku-pelaku kejahatan jalanan. "Kita harus mengambil tindakan tegas. Jika memang dalam pelaksanaan tugas anggota di lapangan, pelaku kejahatan jalanan bisa membahayakan, maka tembak saja," jelas Kapolres Kendari yang memerintahkan anggotanya untuk melakukan tembak di tempat para pelaku kejahatan jalanan baik jambret, pencurian, maupun perampokan.
"Perketat pengamanan terhadap nasabah bank. Kita juga harus meningkatkan pengamanan di masyarakat dari aksi-aksi pelaku kejahatan jalanan," perintah Yuyun Yudhantara yang disampaikan langsung kepada Irwan Andi Purnawan.
Langkah tersebut dilakukan oleh Kapolres Kendari dalam menekan kasus-kasus pencurian yang belakangan semakin marak terjadi. Apalagi momentum perayaan tahun baru 2012. Potensi tingkat kejahatan akan meningkat baik pencurian maupun tindak pidana lainnya.
Baca Juga:
KENDARI - Maraknya tingkat kejahatan jalanan, termasuk perampokan terhadap nasabah bank, membuat Kapolres Kendari, AKBP Yuyun Yudhantara jadi geram.
BERITA TERKAIT
- Kunjungan Jokowi ke Semarang soal KPK Tak Menahan Mbak Ita?
- Gunung Ibu Berstatus Awas, BPBD Halbar Mengevakuasi 120 Warga Desa Sangaji Nyeku
- Polresta Bandung Gerebek Rumah di Bojongsoang, Sita Puluhan Ribu Obat Terlarang
- Pemprov DKI Jakarta Terbitkan Pergub ASN Boleh Poligami
- Gunung Semeru Erupsi pada Jumat Malam, Tinggi Kolom Letusan 400 Meter
- Banjir di Kabupaten Batu Bara, 1.591 Rumah Terdampak