Marc Klok Pertanyakan Profesionalisme PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Gelandang Persija Jakarta Marc Klok mempertanyakan profesionalisme PSSI yang tak kunjung memberikan kepastian rencana kelanjutan Liga 1 musim 2020.
Hal tersebut disampaikan Klok merespons rencana PSSI yang bakal menggelar rapat komite eksekutif (Exco) pada pertengahan Januari, untuk memutuskan nasib kelanjutan Liga 1 dan Liga 2 2020.
Pada pertemuan nanti, Plt Sekjen PSSI Yunus Nusi mengatakan akan mulai mendiskusikan berbagai kemungkinan.
Termasuk membatalkan kompetisi, seandainya izin dari pihak kepolisian tak kunjung dikeluarkan.
Menanggapi kabar tersebut, lewat akun Twitter-nya, Marc Klok pun menyampaikan kegusarannya.
Ia tak habis pikir dengan PSSI yang kini justru memberikan sinyal pembatalan.
“Mungkin dibatalkan,” tulis Marc Klok mengutip pernyataan Yunus Nusi.
“Ayolah kita sudah menunggu 10 bulan, tetapi masih abu-abu? Masih mungkin dibatalkan?! Di mana profesionalisme kalian?” tulis Klok.
Marc Klok mempertanyakan profesionalisme PSSI, setelah kelanjutan Liga 1 Indonesia belum juga memperlihatkan titik terang.
- Liga 1: Marc Klok Mau Persib Melakukan Ini saat Menjamu PSS
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Persib vs Bali United: Pengakuan Marc Klok soal Serdadu Tridatu
- Begini Siasat Persib Bandung untuk Terus di Puncak Klasemen Liga 1
- Dipastikan Absen, Marc Klok Tetap Dibawa saat Persib Jumpa Borneo FC, Kenapa?