Marc Marquez Diserang Wartawan Italia di Rumahnya

jpnn.com - LLEIDA - Tensi persaingan Marc Marquez 'versus' Valentino Rossi tampaknya belum reda.
Usai insiden di Sepang, Minggu (25/10), perseteruan Marquez (Spanyol) dan Rossi (Italia) sudah melebar ke antarnegara. Perdana Menteri dari masing-masing negara sudah jelas-jelas mengobarkan semangat mendukung pembalapnya, dan menyalahkan pembalap lawan dalam insiden yang membuat Marquez jatuh dan Rossi kena penalti.
Terbaru, seperti dilansir dari Marca Jumat (30/10), Marquez terlibat konfrontasi langsung dengan wartawan asal Italia.
Cerita singkatnya begini.
Menurut sumber kepolisian, pembalap Spanyol itu terprovokasi, melawan dan sedikit tergores di lehernya.
Kejadiannya singkat terjadi saat Marquez, saudara dan ayahnya pulang ke rumah di Cervea, Lleida usai latihan ringan.
Di pintu masuk rumah, mereka bertemu dengan Stefano Corti, Alessando Onnis dan juru kamera mereka, yang diidentifikasi bekerja pada program TV 'Le Lene' (The Hyena).
Mereka disebut-disebut langsung mewawancarai Marquez, kabarnya langsung sinis. Marquez pun menolak berbicara dengan mereka.
LLEIDA - Tensi persaingan Marc Marquez 'versus' Valentino Rossi tampaknya belum reda. Usai insiden di Sepang, Minggu (25/10), perseteruan
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs
- MilkLife Shakers Makin Kukuh di Puncak Klasemen Grup A JSSL Singapore 7’s 2025