Marcella Resmi Jadi Isteri Ananda
Senin, 29 November 2010 – 11:47 WIB

Ananda Mikola dan Marcella Zalianty
JAKARTA – Kisah cinta artis cantik Marcella Zalianty dengan pembalap Ananda Micola akhirnya berujung di pelaminan. Ananda resmi menikahi bintang sinetron Menanti Surga itu, Senin (29/11), di Masjid At-Tiin, kompleks TMII, Jakarta Timur. Akad nikah berlangsung haru. Saksi pihak Marcella diwakili oleh Budayawan Emha Ainun Nadjib, sementara saksi Ananda diwakili oleh putra mantan Presiden RI ke-2, Tommy Soeharto. Meski media berada di luar gedung, namun sejumlah tamu undangan dan kerabat kedua mempelai sudah tampak hadir. Seperti, mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Adhiyaksa Dault, mantan Wakil Presiden Try Soetrisno, Ketua Umum DPP Golkar Aburizal Bakrie, serta Menteri Sosial Salim Assegaf Aljufri.
Acara sakral ini tertutup untuk wartawan. Marcella dan Ananda memberikan keterangan khusus kepada pemburu berita setelah akad selesai. Sumber dari kerabat Marcella, menyebutkan bahwa jumpa pers akan berlangsung pukul 13.00 Wib. Mas kawin yang diberikan Ananda berupa 27 gram logam mulia.
Baca Juga:
"Mas kawinnya, 27 gram logam mulia," kata Kepala KUA Kecamatan Makassar, Ansori Syahruddin, di lokasi pernikahan, Senin (29/11).
Baca Juga:
JAKARTA – Kisah cinta artis cantik Marcella Zalianty dengan pembalap Ananda Micola akhirnya berujung di pelaminan. Ananda resmi menikahi bintang
BERITA TERKAIT
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa
- 3 Berita Artis Terheboh: Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Paula Verhoeven Difitnah
- Terikat Jalan Setan, Ketika Dunia Gaib Menembus Peradaban Modern
- Revelino Sebut Lisa Mariana Menghilang setelah Mengaku Hamil
- Pria yang Disebut Selingkuhan Paula Verhoeven Mengundurkan Diri Jadi Saksi
- Perkuat Peran Lokananta, Holding BUMN Danareksa Luncurkan Album Kompilasi