Marcellino gak Hadir, Dewi Rezer: Emang Gayanya Gitu Kali
jpnn.com - JAKARTA - Persidangan cerai Dewi Rezer dengan Marcellino Lefrandt ditunda hingga minggu depan. Ini karena Marcellino sebagai pihak tergugat tidak menghadiri sidang yang berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (7/4).
"Iya ditunda. Jadi tadi sempat dipanggil kuasa hukumnya sama Marcellino-nya, tapi enggak ada, jadi ditunda," kata Dewi usai persidangan.
Ibu dua anak ini merasa kecewa karena Marcellino tidak menghadiri persidangan cerai. "Ya kecewa, tapi ya udah lah, emang gayanya gitu kali ya, jadi ya udah enggak apa-apa," ucapnya.
Perempuan 35 tahun itu menyatakan, Marcellino sudah bilang bahwa tidak akan hadir dalam persidangan. Meski demikian, Dewi mengira Marcellino akan diwakili oleh kuasa hukum.
"Nanti saya tanyain sama dia kenapa enggak hadir. Tadi pagi dia bilang enggak hadir, tapi saya pikir kuasa hukumnya hadir, tahunya enggak hadir juga. Makanya nanti saya tanya alasan dia kenapa ditunda-tunda, dilama-lamain," ungkap Dewi. (gil/jpnn)
JAKARTA - Persidangan cerai Dewi Rezer dengan Marcellino Lefrandt ditunda hingga minggu depan. Ini karena Marcellino sebagai pihak tergugat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Putri Nikita Mirzani: Mohon Maaf, Saya Enggak Bangga Punya Ibu Kontroversial
- Bintangi Little Rebels Cinema Club, Muzakki Ramdhan Ketagihan Main Film Pendek
- Abidzar Al Ghifari dan Adzana Ashel Terlibat dalam Film Thailand '404 Run Run'
- Quadra Pamerkan Motif Menawan di Hall of Wonder, Rossa Takjub
- Nikita Mirzani Laporkan Razman atas Dugaan Penculikan
- Razman Polisikan Nikita Mirzani atas Dugaan Penganiayaan, Istri Kena Pukul