Marco Reus Tak Mau Pindah ke MU
jpnn.com - DORTMUND - Keinginan raksasa Premier League, Manchester United memboyong Marco Reus di bursa musim dingin Januari ini harus dikubur dalam-dalam. Pasalnya, Reus mengaku sangat bahagia di Borussia Dortmund.
Selain itu, playmaker berusia 24 tahun itu juga ingin menghormati kontraknya bersama Dortmund. Reus masih terikat kontrak bersama Tim Kuning Hitam itu hingga Juni 2017 mendatang.
“Saya masih memiliki kontrak bersama Dortmund. Saya juga sangat bahagia di tim ini. Apa yang bisa saya katakan adalah saya tak memikirkan bursa transfer. Saya hanya fokus bersama Dortmund,” terang Reus di laman Bild, Kamis (2/1).
Reus juga masih memiliki ambisi besar bersama Dortmund. Dia ingin membawa Dortmund melaju ke tangga juara Liga Champions. Musim lalu, ambisi itu hampir saja kesampaian. Sayang, Dortmund ditekuk Bayern Muenchen pada partai pemungkas.
Selain itu, Reus juga ingin pamer kekuatan agar bisa menjadi pilihan utama di skuad Jerman pada Piala Dunia 2014 mendatang. Selama ini, lini tengah Jerman seperti sudah dikapling para penggawa Muenchen.
“Itu merupakan dua target besar. Saya rasa, target itu bukan sesuatu yang mustahil. Kami tahu, kami bisa sukses di Liga Champions. Pada akhirnya, saya juga ingin memenangkan Piala Dunia bersama Jerman,” tegas Reus. (jos/jpnn)
DORTMUND - Keinginan raksasa Premier League, Manchester United memboyong Marco Reus di bursa musim dingin Januari ini harus dikubur dalam-dalam.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung
- IBL 2025: Skuad Mentereng, Dewa United Percaya Diri Meruntuhkan Dominasi PJ dan SM