Maret, Nama Calon Jemaah Haji 2016 Diumumkan
jpnn.com - JAKARTA – Kementerian Agama terus berupaya menekan potensi banyaknya calon jemaah haji yang gagal berangkat karena belum siap. Yakni dengan mempercepat pengumuman calon jemaah yang berangkat tahun ini.
Kasubdit Pendaftaran Haji, Direktorat Pelayanan Haji Dalam Negeri, Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag M. Noer Alya Fitra mengatakan, mereka sudah mulai mempersiapkan pembukaan masa pelunasan BPIH.
“Kapan dibukanya? Tentu mengikuti selesainya pembahasan antara Kemenag dengan Komisi VIII DPR,” kata Noer pada Jawa Pos (Induk JPNN) di Jakarta, Sabtu (13/2) kemarin.
Dia menuturkan, sambil menunggu penetapan BPIH, Kemenag akan mendahulukan rilis nama-nama CJH yang bakal berangkat tahun ini. Dia menjelaskan, target rilis nama-nama ini bakal dikeluarkan Maret depan.
“Supaya calon jemaah memiliki waktu lebih panjang untuk mempersiapkan diri,” tegas pejabat asal Jember, Jawa Timur tersebut. (wan/jos/jpnn)
JAKARTA – Kementerian Agama terus berupaya menekan potensi banyaknya calon jemaah haji yang gagal berangkat karena belum siap. Yakni dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Malam-Malam Prabowo Rapat Mendadak, Minta Update Bencana Erupsi Gunung Lewotobi
- Menkomdigi Meutya Hafid Akan Bertemu dengan CEO Nvidia, Ini yang Dibahas
- Warga Serang Tewas Dianiaya Warga Gegara Dituduh Lakukan Pelecehan
- Polemik Rancangan Permenkes, DPR: Semua Pihak Harus Lindungi Tenaga Kerja & Petani Tembakau
- Komjen Ahmad Dofiri jadi Wakapolri, Irjen Dedi Naik Bintang 3
- Siap Lakukan Pembersihan di Kemenag, Nasaruddin Umar Berpesan Begini kepada Jajarannya