Mari Objektif Menilai Anies, Lebih Banyak Izin untuk Gereja ketimbang Masjid
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP Partai Nasional Demokrat (NasDem) Effendy Choirie atau Gus Choi menyatakan parpolnya memiliki kalkulasi politik sebelum mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden.
"NasDem sudah punya kalkulasi politik dan punya penilaian objektif terhadap kepemimpinan Anies di Jakarta," kata Gus Choi dalam tayangan Ngompol JPNN.com di YouTube.
Mantan wartawan itu juga menyinggung tuduhan negatif yang menyebut Anies sebagai bapak politik identitas.
Gus Choi menyebutkan tidak semua politik identitas bermakna negatif. Menurut dia, politik identitas justru lebih banyak bernilai positif.
"Negara ini didirikan atas identitas, makanya ada Bhinneka Tunggal Ika," tuturnya.
Mantan legislator Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di DPR RI itu menjelaskan Anies Baswedan dituduh bertindak diskriminatif saat Pilkada DKI Jakarta 2017.
Menurut Gus Choi, tuduhan itu tidak ada saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengangkat Anies menjadi menteri pendidikan dan kebudayaan pada 2014.
Gus Choi menegaskan tuduhan soal Anies bertindak diskriminatif pun tidak terbukti.
Ketua DPP NasDem Effendy Choirie atau Gus Choi menepis tuduhan soal capres parpolnya, Anies Baswedan, bertindak diskriminatif selama memimpin DKI Jakarta.
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano
- Sikap Anies Belum Tentu Bikin Anak Abah Mendukung Pramono Anung