Maria Vania: Semua Orang Pasti Pengin
jpnn.com, JAKARTA - Selebgram Maria Vania mengungkap impian yang belum tercapai dalam hidupnya.
Dia mengatakan salah satu impian yang belum terwujud yakni soal jodoh.
"Hal yang belum tercapai, jodoh sudah pasti belum tercapai," kata Maria Vania saat berbincang dalam vlog Billy Syahputra di YouTube, Selasa (25/1).
Perempuan 30 tahun itu tidak memungkiri bahwa dirinya berharap segera mendapatkan jodoh.
Akan tetapi, Maria Vania enggan memaksakan untuk buru-buru menikah.
Menurutnya, semua orang pasti ingin menemukan pasangan hidup.
"Kalau pengin (nikah) pasti, semua orang pasti pengin," ujar Maria Vania.
Maria Vania merasa harus selektif memilih pendamping lantaran hanya ingin menikah satu kali seumur hidup. (ded/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Selebgram Maria Vania mengatakan bahwa semua orang pasti ingin merasakan hal tersebut.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Buka Hati untuk Billy Syahputra, Ayu Ting Ting: Enggak Ada Usahanya
- Ayu Ting Ting Akhirnya Tantang Billy Syahputra
- Billy Syahputra Akhirnya Bicara Soal Pacar Baru dan Rencana Menikah
- Sudah Punya Pacar, Billy Syahputra Ingin Segera Menikah
- Ini Alasan Billy Syahputra Masih Rahasiakan Identitas Sang Kekasih
- Punya Calon Istri, Billy Syahputra Bicara Soal Pernikahan Impian