Mario Gomez Ungkap Penyebab Kekalahan Arema FC dari Persebaya
jpnn.com, BLITAR - Pelatih Arema FC Mario Gomez mengaku kecewa dengan kekalahan timnya dari Persebaya Surabaya dalam laga semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 di Blitar, Selasa (18/2) petang. Menurut Gomez, penyebab utama Arema kalah 2-4 akibat kehilangan Jonathan Bauman.
Dia menyebut, saat ada Bauman Arema bisa unggul cepat. Bahkan, masih bisa mengimbangi saat baru kehilangan pemain. Namun, karena kalah jumlah setelah Bauman kena kartu merah menit ke-17, permainan Arema perlahan menurun dan tertekan.
"Ini laga yang sangat sulit. Saat bermain 11 lawan 11 kami unggul. Terbukti saat masih ada Bauman kami unggul di awal. Kemudian saat bermain 10 lawan 10 kami mendominasi. Sejak awal main bagus dan unggul, tapi setelah mereka unggul jumlah pemain, terjadi kesalahan di belakang dan itu wajar karena kami kalah jumlah pemain," ungkap Gomez.
Setelah masuk ruang ganti usai laga, pemain-pemain Arema mengakui ada kesalahan mendasar yang dilakukan sehingga pemainnya bisa kurang dan lawan leluasa menyerang.
"Pemain sudah sadar kalau itu memang sebuah kesalahan. Tapi itu memang pengaruh dari permainan agresif dari Arema. Jadi wajar ketika ada pemain yang salah berpikir saja satu detik itu akan terjadi. Tapi kami sudah melupakan hal itu. Dan saya menyarankan pada pemain agar tidak lagi melakukan hal-hal di luar aspek teknik," tegasnya. (dkk/jpnn)
Pelatih Arema FC Mario Gomez mengaku kecewa dengan kekalahan timnya dari Persebaya Surabaya dalam laga semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 di Blitar, Selasa (18/2) petang.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Bhayangkara FC Pecat Mario Gomez, Witan Sulaeman Untai Harapan
- Kata Mario Gomez Soal Debut Radja Nainggolan dengan Bhayangkara FC, Puas?
- Risto Vidakovic Datang, Borneo FC Mulai Lupakan Mario Gomez
- Mario Gomez Mendadak Mundur, Borneo FC Tunjuk Amiruddin jadi Caretaker
- Gomez, Rodrigues, dan Gonzales Mundur dari Borneo FC, Kenapa?
- Begini Alasan Pelatih Borneo FC Tidak Turunkan Boaz Solossa Saat Melawan Persebaya