Mark Webber Prediksi Ricciardo Juara Dunia

jpnn.com - LONDON - Daniel Ricciardo memang belum menunjukkan performa impresif bersama Red Bull. Pembalap asal Australia itu gagal total selama menjalani dua uji coba balapan Formula 1 musim ini.
Namun, hal itu tak mengurangi keyakinan Mark Webber pada Ricciardo. Webber yang merupakan mantan pembalap Red Bull optimistis, Ricciardo akan menjadi juara dunia pada musim ini.
Itu artinya, Ricciardo diyakini bisa mematahkan dominasi Sebastian Vetel yang sudah terjadi dalam empat musim terakhir. Menurut Webber, Ricciardo memiliki semua syarat untuk menjadi juara dunia.
"Saya yakin dia akan menjadi juara musim ini. Itu akan menjadi penambah semangat untuknya. Kesabaran memang harus dibutuhkan," terang Webber sebagaimana dilansir laman GP Update, Kamis (27/2).
Pria asal Australia itu menambahkan, Red Bull memang tak salah menjadikan Ricciardo sebagai rekan setim Vettel. Pasalnya, Ricciardo merupakan pembalap muda dengan potensi luar biasa di arena jet darat itu.
"Dia memang layak mendapatkan tempatnya. Dia berada dalam tim hebat di mana dia bisa menunjukkan pada semua apa yang bisa dilakukannya. Sekali saja dia bisa menemukan ritmenya, langit adalah batasannya," tegas Webber. (jos/jpnn)
LONDON - Daniel Ricciardo memang belum menunjukkan performa impresif bersama Red Bull. Pembalap asal Australia itu gagal total selama menjalani dua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib Libas Persik, Bojan Hodak Enggan Terlena
- Liga Champions: Liverpool Beruntung Punya Kiper Seperti Itu
- Chelsea vs Copenhagen: Kevin Diks cs Mampu Redam The Blues?
- Ide Gila Ahmad Dhani Mencari Bibit Pesepak Bola Unggul Pernah Dicoba di China
- Liga 1: Reaksi Bojan Hodak Melihat Persib Sikat Habis Persik
- Marcelo Rospide Ungkap Biang Kerok Kekalahan Persik dari Persib