Markas Brazil Paling Ramai
Jumat, 11 Juni 2010 – 07:32 WIB
RANDBURG - Brazil merupakan salah satu favorit juara Piala Dunia (PD) 2010. Brazil diprediksi berpeluang meraih titel keenamnya di Afrika Selatan (Afsel). Tim Samba - sebutan Brazil - sekaligus adalah tim idola publik Afsel, setelah timnas negerinya sendiri. Tidak heran apabila markas Brazil banyak dikunjungi para peliput Piala Dunia. Hotel Brazil merupakan hotel di areal padang golf. Di sana dilengkapi tempat spa eksklusif dan sebuah cottage besar berukuran 75 x 35 meter di sebelah kiri hotel Brazil. Cottage itulah yang digunakan untuk tempat konferensi pers sekaligus berkumpulnya media. Cottage dua lantai itu memiliki tempat kongkow-kongkow di bagian belakang atau ruangan yang menghadap ke arah padang golf. Di tempat kongkow-kongkow itu dilengkapi bar besar di lantai dua dan restoran serta tempat makan di lantai satu.
Brazil memang bermarkas di Fairway Hotel di Randburg. Lokasi yang jaraknya lumayan jauh, kurang lebih 40 km dari pusat Kota Johannesburg. Namun, dibandingan tim favorit juara lainnya, lokasinya boleh dibilang masih terdekat. Bandingkan dengan Spanyol yang bermarkas di Potchefstroom, Inggris di Rustenburg, atau Argentina di Pretoria.
Baca Juga:
Jawa Pos pun memilih menyambangi markas Brazil, Kamis (10/6) kemarin. Sebab, selain bakal menggelar sesi konferensi pers, Samba akan berlatih kali pertama sejak mengalahkan Tanzania 5-1 dalam uji coba dua hari sebelumnya. Hanya saja, Jawa Pos lebih mengejar sesi latihannya.
Baca Juga:
RANDBURG - Brazil merupakan salah satu favorit juara Piala Dunia (PD) 2010. Brazil diprediksi berpeluang meraih titel keenamnya di Afrika Selatan
BERITA TERKAIT
- Nasib Shin Tae-yong, Antara Ocehan di Medsos & Sikap Suporter Sejati Timnas Indonesia
- Upbit Indonesia Dukung Generasi Muda di Bidang Olahraga Kancah Internasional
- Prediksi Bojan Hodak Menjelang Indonesia vs Arab Saudi, Ada Faktor Cuaca
- Diterpa Badai Kritik, Shin Tae Yong Curhat Begini
- Indonesia vs Arab Saudi: Kans Eliano Reijnders Starter?
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Erick Thohir: Berikan yang Terbaik, Percaya Kita Bisa Bangkit