Marquez Anggap Pedrosa Lebih Berbahaya Ketimbang Lorenzo

jpnn.com - BARCELONA - Dari para pembalap yang berlaga di MotoGP, Dani Pedrosa menjadi momok menakutkan bagi Marc Marquez. Sebagai sesama pembalap Repsol Honda, Marquez menganggap bahwa Pedrosa adalah lawan yang paling sulit ditaklukkan.
“Lorenzo dan Pedrosa adalah pembalap yang sangat kuat. Namun, khusus Pedrosa, saya menganggapnya sebagai pembalap yang paling berbahaya,” terang Marquez seperti dilansir laman Crash, Selasa (27/8).
Marquez saat ini nangkring di pucuk klasemen sementara. Dia leading 26 poin atas Pedrosa. Meski tengah berada dalam tren positif, Marquez tak mau jemawa. Sebab, balapan MotoGP musim ini masih menyisakan tujuh seri.
Berbagai hal masih bisa terjadi. Karena itu, Marquez yang baru saja menang kali keempat secara beruntun memilih tak jemawa. Salah satu yang menjadi sorotan adalah karakter membalap Marquez yang dinilai terlalu agresif.
“Karakter saya memang selalu menekan. Masih ada tujuh seri lagi. Jadi, saya harus menunjukkan determinasi seperti saat ini. Jika tidak mampu menjadi juara, saya harus bisa finish di podium,” tegas Marquez.
Pembalap termuda sepanjang sejarah yang memenangi balapan MotoGP tersebut juga mengaku tak tertekan dengan statusnya sebagai pemuncak klasemen sementara. “Saya tak tertekan. Ini memang hal yang sangat berat untuk bisa menang empat kali beruntun. Namun, saya sangat enjoy. Pertarungan dengan Lorenzo sangat menyenangkan. Terima kasih untuk semua elemen tim,” tegas Marquez. (jos/jpnn)
BARCELONA - Dari para pembalap yang berlaga di MotoGP, Dani Pedrosa menjadi momok menakutkan bagi Marc Marquez. Sebagai sesama pembalap Repsol Honda,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah