Marquez Back to Back di MotoGP Austin

jpnn.com - AUSTIN- Marc Marquez semakin tak terbendung di balapan MotoGP musim ini. Pembalap Repsol Honda itu selalu berhasil menjadi kampiun dari dua seri yang sudah dilangsungkan.
Setelah menang di Qatar, Marquez melanjutkannya dengan memetik victory di seri Austin. Total, pembalap berusia 21 tahun itu membukukan waktu 43 menit 33,430 detik dalam balapan di Circuit of The Americas, Senin (14/4) dini hari WIB.
Sukses itu membuktikan dominasi Marquez di Austin. Sebelumnya, Marquez juga berhasil melakukan sapu bersih sesi latihan bebas dan kualifikasi. Selain itu, Marquez juga sukses melakukan back to back. Pasalnya, musim lalu dia juga berhasil menjadi juara di Austin.
Posisi kedua ditempati rekan setimnya Dani Pedrosa yang tertinggal 4,124 detik. Hasil yang diraih Pedrosa sebenarnya sesuai dengan prediksi Marquez. Sebelum balapan berlangsung, Marquez memang menjadikan Pedrosa sebagai lawan yang paling ditakuti. Sedangkan posisi ketiga dihuni jagoan Ducati, Andrea Dovizoso yang tertinggal 20,976 detik. (jos/jpnn)
Hasil MotoGP Austin
1. Marc Marquez (Honda) 43m33.430s
AUSTIN- Marc Marquez semakin tak terbendung di balapan MotoGP musim ini. Pembalap Repsol Honda itu selalu berhasil menjadi kampiun dari dua seri
- Akhirnya Raih Kemenangan, PSBS Biak Rusak Pesta Borneo FC
- Tembus Perempat Final Orleans Masters 2025, Apriyani/Fadia Perlahan Konsisten
- Dapat Suntikan Dana Segar dari Freeport, PSBS Biak Termotivasi Tingkatkan Performa
- Jorge Martin Sebut Dirinya Sudah Pulih, Bakal Turun di MotoGP Argentina
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Situasi Berbeda Timnas Indonesia dan Australia
- Paulo Fonseca Diskors 9 Bulan, Ini Sebabnya