Marquez Banyak Belajar Dari Pedrosa
Rabu, 26 Juni 2013 – 13:52 WIB

Marquez Banyak Belajar Dari Pedrosa
ASSEN - Marc Marquez mulai tercecer di klasemen sementara. Pembalap muda Repsol Honda tersebut kini berada di urutan ketiga. Kehebatannya seolah sudah mulai bisa diatasi oleh para pembalap senior seperti Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo. “Tes di Aragon sangatlah berguna karena kami bisa memecahkan beberapa masalah yang kami alami dalam beberapa seri terakhir. Tentu saja, tes di Aragon membuat Honda RC213V semakin lebih baik lagi,” ujar Marquez seperti dilansir Crash, Rabu (26/5).
Padahal, awalnya, Marquez mampu tampil ciamik. Pembalap asal Spanyol tersebut sempat nangkring di puncak klasemen. Sayangnya, setelah itu, grafiknya tak konsisten. Marquez bahkan sempat gagal finish di balapan seri Mugello.
Namun, berada satu tim dengan Dani Pedrosa ternyata sangat membantunya. Marquez mengaku sudah belajar banyak dari seniornya tersebut. Terutama ketika mereka menjalani tes uji coba di Aragon lalu.
Baca Juga:
ASSEN - Marc Marquez mulai tercecer di klasemen sementara. Pembalap muda Repsol Honda tersebut kini berada di urutan ketiga. Kehebatannya seolah
BERITA TERKAIT
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda