Marquez Menuju Gelar Ke-5 di Sachsenring

jpnn.com - SACHSENRING - Marc Marquez menjadi salah satu pembalap yang paling percaya diri menyambut balapan MotoGP seri Jerman di Sirkuit Sachsenring akhir pekan mendatang.
Jagoan Repsol Honda itu bertekad memperpanjang dominasinya di balapan MotoGP musim ini. Hingga kini, pembalap berjuluk Baby Alien itu berhasil menyapu bersih delapan seri yang susah dilangsungkan.
Konfidensi Marquez tak lepas dari catatan hebatnya di Sachsenring. Pembalap asal Spanyol itu selalu berhasil menjadi pemenang di semua kelas dalam empat musim terakhir. Yakni di kelas 125cc pada 2010, Moto2 (2011, 2012) dan MotoGP (2013).
Namun, Marquez tak boleh jemawa. Pasalnya, cuaca di Sachsenring sulit ditebak. Hal itulah yang membuat para pembalap mesti menerapkan strategi hitu, terutama dalam pemilihan ban.
"Cuaca di Sachsenring sama dengan di Assen. Namun, itu adalah sirkuit di mana Honda tampil bagus," terang Marquez sebagaimana dilansir laman Crash, Senin (7/7).
"Dani Pedrosa (pembalap Repsol Honda lainnya) sangat kuat di Sachsenring. Namun, kami akan melakukan segala upaya untuk kembali mendapatkan kemenangan," tegas Marquez. (jos/jpnn)
SACHSENRING - Marc Marquez menjadi salah satu pembalap yang paling percaya diri menyambut balapan MotoGP seri Jerman di Sirkuit Sachsenring akhir
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib Menghancurkan PSS Sleman, Gelar Juara Kian Dekat
- Menang di Sprint MotoGP Spanyol, Marc Marquez: Saya Punya Kekuatan Ekstra
- Eagle Gelar SSB Ajak Running Enthusiast Tingkatkan Performance Gunakan Alpha-ST
- Persib Bandung vs PSS Sleman: Suporter Super Elja Dilarang Datang ke Stadion GBLA
- Kejutan Besar Lahir di Kualifikasi MotoGP Spanyol, Nama Indonesia pun Disebut
- Persib Tak Lagi Mengandalkan Duet DDS - Ciro Alves