Marquez Merasa Belum Bisa Maksimal

jpnn.com - ARAGON - Marc Marquez menunjukkan sinyal bahaya untuk para pesaingnya di balapan MotoGP seri Aragon. Dalam dua latihan bebas yang digeber Jumat (27/9), pembalap Repsol Honda tersebut membukukan hasil impresif.
Di latihan bebas pertama, Marquez memang hanya bisa duduk di posisi kedua. Namun, semuanya berubah di latihan bebas kedua. Pembalap asal Spanyol tersebut menjadi yang tercepat.
Meski begitu, Marquez belum puas. Menurutnya, dirinya belum menunjukkan performa maksimal di dua latihan bebas yang sudah dijalani. Marquez pun membidik hasil lebih baik di latihan bebas ketiga, kualifikasi serta balapan resmi.
"Saya berharap bisa menunjukkan langkah yang lebih bagus. Jika cengkeraman meningkat, semuanya akan sangat mudah untuk para pembalap," terang Marquez sebagaimana dilansir laman Crash, Sabtu (28/9).
Marquez memang berambisi memenangkan seri Aragon. Pembalap berusia 20 tahun itu ingin menghentikan dominsi Jorge Lorenzo yang sukses menang di dua seri terakhir.
"Saya merasa belum bagus seperti yang saya lakukan di tempat ini setelah seri Barcelona lalu. Namun, kami masih bisa meningkatkan performa kami. Secara umum, saya memiliki feeling yang bagus di balapan ini," tegas Marquez. (jos/jpnn)
ARAGON - Marc Marquez menunjukkan sinyal bahaya untuk para pesaingnya di balapan MotoGP seri Aragon. Dalam dua latihan bebas yang digeber Jumat (27/9),
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia
- Gregoria Mariska Tunjung Absen di Sudirman Cup 2025, Digantikan Ester Nurumi
- Jorji Absen, Ester Bersama Putri KW Tumpuan Tunggal Putri di Sudirman Cup 2025
- Zona Degradasi Liga 1 Memanas, Semen Padang Protes Keras