Marquez Mulai Tertekan Untuk Pertahankan Gelar
jpnn.com - BARCELONA - Perhatian para pecinta balapan MotoGP musim baru nanti akan menyasar pada Marc Marquez. Maklum, jagoan Repsol Honda itu memang bakal memasuki arena balapan dengan status juara bertahan.
Publik pun tentu tak akan sabar melihat kematangan mental yang ditunjukkan Marquez. Sebab, Marquez memang menjadi pembalap termuda sepanjang sejarah yang bisa merengkuh gelar juara dunia.
Nah, tingginya perhatian itu ternyata membuat Marquez mulai cemas. Pembalap asal Spanyol berusia 21 tahun itu mengaku mulai merasakan tekanan menyambut balapan musim baru nanti.
"Tekanannya selalu seperti ini: menjadi juara dan mempertahankannya. Saya harus berhati-hati. Sebab, sejak awal musim, dunia akan melihat kami," terang Marquez sebagaimana dilansir laman resmi MotoGP.
Marquez memprediksi persaingan pada musim baru nanti bakal semakin ketat. Pasalnya, Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa yang musim lalu berada di urutan kedua dan ketiga diyakini akan balas dendam.
"Balapan akan sangat keras. Ada banyak pembalap yang tampil bagus. Selain itu, sangat menarik melihat bagaimana para pembalap di kelas terbuka akan beraksi," tegas Marquez. (jos/jpnn)
BARCELONA - Perhatian para pecinta balapan MotoGP musim baru nanti akan menyasar pada Marc Marquez. Maklum, jagoan Repsol Honda itu memang bakal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Juara MotoGP 2024, Jorge Martin Ikuti Rekor Spesial Valentino Rossi
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Laga Penyambung Nyawa Garuda
- Heboh Pernyataan Erick Thohir & Aksi Bang Jay setelah Indonesia Kalah Tebal, Manajer Merespons
- Pebulu Tangkis Muda Indonesia Unjuk Gigi di Vietnam dan Malaysia International Series
- Kumamoto Masters 2024: Rengkuh Satu Gelar, Ganda Putra Indonesia Perlahan Bangkit
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025