Marquez Punya Feeling Bagus di Brno
jpnn.com - BRNO- Sukses melakukan hat-trick di balapan MotoGP membuat konfidensi Marc Marquez terdongkrak. Kini, pembalap Repsol Honda tersebut membidik kemenangan di seri Brno. Meski tampil buruk di latihan bebas pertama, Marquez tak keder.
Kebetulan, Marquez memiliki kenangan indah di Brno. Musim lalu, pembalap asal Spanyol berusia 20 tahun tersebut berhasil menjadi juara di kelas Moto2. Hal itulah yang membuatnya tetap pede bertanding di Brno.
“Setelah balapan yang luar biasa di Indianapolis, tidak ada waktu istirahat karena kami berangkat ke Ceko. Brno memang bukan favorit saya. Namun, saya menang di sana musim lalu. Jadi, saya memilii feeling yang bagus d Brno,” ujar Marquez seperti dilansir laman Crash, Jumat (23/8).
Marquez kini membidik kemenangan ke-31 sepanjang karirnya. Jika berhasil, Marquez akan menyalip rekor yang dipegang Luigi Taveri yang meraih 30 kemenangan dalam rentang 12 tahun pada 1954-1966 silam.
Hanya saja, Marquez harus menghadapi sejarah hebat tim Yamaha di Brno. Meski Honda selalu menang dalam dua musim terakhir, Yamaha adalah raja di Brno. Dalam delapan musim terakhir, Yamaha sudah empat kali menang.
“Kami akan lihat apa yang akan terjadi di Brno. Berdasarkan sejarah, Yamaha memang sangat kuat di Brno. Saya yakin mereka akan kencang lagi di musim ini. Apalagi mereka sudah melakukan tes di sana beberapa waktu lalu,” tegas Marquez. (jos/jpnn)
BRNO- Sukses melakukan hat-trick di balapan MotoGP membuat konfidensi Marc Marquez terdongkrak. Kini, pembalap Repsol Honda tersebut membidik kemenangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Patrick Kluivert jadi Pelatih Timnas Indonesia, Bung Kus Berkomentar Begini
- Raih Hasil Apik di Laga Uji Coba, Kesatria Bengawan Solo Percaya Diri Menatap IBL 2025
- Diragukan Bisa Bersaing Raih Gelar di IBL 2025, Satria Muda Siap Beri Pembuktian
- Tim Aprilia MotoGP Memperpanjang Kontrak Lorenzo Savadori
- Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Sebut Shin Tae Yong
- Malaysia Open 2025: Penakluk Jojo Memukul Lapangan Sampai 3 Kali