Marquez Sapu Bersih, Lorenzo Melesat, Rossi?

jpnn.com - SACHSENRING – Sesi latihan bebas pertama balapan MotoGP seri Jerman menjadi ajang unjuk gigi bagi Marc Marquez. Pembalap Repsol Honda itu mampu menyapu bersih dua sesi yang dilangsungkan.
Setelah menguasai latihan bebas pertama, Marquez mengulanginya pada sesi kedua setelah mengemas waktu satu menit 21,621 detik di Sirkuit Sachsenring, Jumat (10/7).
Hasil impresif juga ditunjukkan Jorge Lorenzo. Setelah menduduki posisi ketujuh pada sesi pertama, jagoan Movistar Yamaha itu melesat ke posisi keempat dengan waktu satu menit 21,886 detik.
Sayangnya, hasil bagus Lorenzo tak diikuti sang rekan setim Valentino Rossi. Pembalap berjuluk The Doctor itu hanya berada di urutan ketujuh dengan waktu satu menit 22,159 detik. Sebelumnya, Rossi berada di posisi kedua pada latihan pertama. (jos/jpnn)
Hasil latihan bebas MotoGP Jerman:
1. Marc Marquez (Repsol Honda) 1m 21.621s
2. Bradley Smith (Monster Yamaha Tech 3) 1m 21.740s
3. Andrea Iannone (Ducati) 1m 21.824s
SACHSENRING – Sesi latihan bebas pertama balapan MotoGP seri Jerman menjadi ajang unjuk gigi bagi Marc Marquez. Pembalap Repsol Honda itu mampu
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia