Marquez Start Terdepan, Rossi Posisi Keempat
Minggu, 12 April 2015 – 05:09 WIB

autoevolution
jpnn.com - AUSTIN- Marc Marquez menunjukkan dominasinya pada sesi latihan bebas dan kualifikasi balapan MotoGP seri Austin. Setelah menjadi pembalap tercepat pada dua latihan bebas terakhir, Marquez menyempurnakannya di sesi kualifikasi.
Jagoan Repsol Honda itu menjadi pembalap tercepat setelah mengemas waktu dua menit 2,135 detik dalam kualifikasi yang dilangsungkan di Circuit of the Americas, Minggu (12/4) WIB.
Posisi kedua dihuni jagoan Ducati, Andrea Dovizioso yang mengemas waktu dua menit 2,474 detik. Sementara, Valentino Rossi akan memulai balapan dari posisi keempat setelah membukukan waktu dua menit 2,573 detik. (jos/jpnn)
Hasil kualifikasi MotoGP Austin:
1. Marc Marquez (Repsol Honda) 2m 2.135s
2. Andrea Dovizioso (Ducati) 2m 2.474s
AUSTIN- Marc Marquez menunjukkan dominasinya pada sesi latihan bebas dan kualifikasi balapan MotoGP seri Austin. Setelah menjadi pembalap tercepat
BERITA TERKAIT
- Klasemen MotoGP Setelah Marc Marquez Juara Sprint di Buriram
- Duo Marquez Start dari Posisi 1-2 di MotoGP Thailand
- City vs Plymouth di Piala FA: Guardiola tak Ingin Timnya Bernasib Sama dengan Liverpool
- 4 Pemain Persebaya yang jadi Perhatian Pelatih Persib
- Persebaya Vs Persib: PHK Membayangi Paul Munster
- Prawira Bandung Coba Tetap Bugar di Tengah Jadwal Padat Selama Ramadan