Marsekal Hadi: Bapak Presiden Memerintahkan TNI Mendistribusikan Paket Obat-obatan kepada Masyarakat
jpnn.com, JAKARTA - Panglima Tentara Nasional Indonesia Marsekal Hadi Tjahjanto mengatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah memerintahkan TNI mendistribusikan paket obat isolasi mandiri gratis kepada masyarakat di wilayah Jawa dan Bali. Marsekal Hadi menegaskan Presiden Jokowi juga memerintahkan TNI agar memastikan obat-obatan tersebut sampai kepada masyarakat yang membutuhkannya.
"Bapak Presiden telah memerintahkan TNI untuk mendistribusikan paket obat-obatan kepada masyarakat di wilayah Jawa dan Bali, termasuk memastikan bahwa obat-obatan tersebut sampai kepada tangan masyarakat yang membutuhkan," kata Marsekal Hadi dalam konferensi pers acara Peluncuran Paket Obat Isoman Gratis di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (15/7).
Presiden Jokowi meluncurkan 300 ribu paket obat isolasi mandiri gratis kepada masyarakat. Menurut Panglima TNI, paket obat-obatan tersebut diperuntukkan bagi masyarakat yang sedang melaksanakan isolasi mandiri, baik itu orang tanpa gejala maupun bergejala ringan.
Menurut Marsekal Hadi, dalam pendistribusian 300 ribu paket obat-obatan tahap pertama ini, para Babinsa akan didampingi petugas dari Puskesmas maupun bidan-bidang desa di wilayah tersebut.
"Jajaran kesehatan Kodam, Kodim, Koramil dan Babinsa akan melaksanakan koordinasi dengan pemerintah daerah, Dinas Kesehatan dan jajaran kepolisian. Harapan kami dengan kolaborasi antarinstitusi ini akan meringankan beban saudara-saudara kita yang sedang melaksanakan isolasi mandiri," ujarnya.
Marsekal Hadi mengatakan bagi masyarakat yang ingin mendapatkan paket obat isolasi mandiri harus sesuai prosedur.
Yakni, yang melaksanakan isolasi mandiri berbasis desa.
Puskesmas atau bidan desa akan melakukan triase dengan membagi para pasien apakah termasuk kategori tanpa gejala, gejala ringan, sedang atau berat.
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyatakan bahwa Presiden Jokowi memerintahkan TNI mendistribusikan, dan memastikan paket obat-obatan isolasi mandiri gratis sampai kepada masyarakat di wilayah Jawa dan Bali. Presiden meluncurkan 300 ribu paket obat i
- Eks Tim Mawar Kenang Presiden Prabowo yang Rela Korbankan Diri demi TNI
- MK Kabulkan Permohonan JR terkait Sanksi Pidana Bagi Pejabat Daerah, TNI, dan Polri
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
- Memperkuat Kemampuan Tempur, Kopaska Latihan Peperangan Laut Khusus
- TNI Tegaskan tak Ada Ampun Bagi Prajurit Terlibat Judi Online
- Dukung Masa Depan Bangsa, Peruri Berikan Beasiswa bagi Anak TNI POLRI