Marshanda: Saya Diinjeksi Tanpa Pemeriksaan Apapun

jpnn.com - JAKARTA - Aktris Marshanda kembali mengeluarkan pernyataan kontroversial. Ia mengaku telah diinjeksi oleh orang yang mengaku mendapat perintah dari keluarga.
Dalam sebuah wawancara Live di Metro TV, Selasa (5/8), Marshanda mengaku didatangi oleh sekelompok orang. Selain dari keluarga, mereka mengaku merupakan orang kiriman dari psikiater Richard Budiman.
"Tanggal 26 Juli saya lagi di apartemen lagi ngobrol manajemen dan asisten. Aku langsung kayak digerebek. Mereka 7-8 orang yang mengaku kiriman dari dokter Richard Budiman," ujar Marshanda.
Sekelompok orang tersebut, kata Marshanda, kemudian memintanya untuk diinjeksi. Tapi Marshanda tidak begitu saja menerima. Namun Marshanda akhirnya menyerah karena merasa terintimidasi.
"Saya diinjeksi tanpa pemeriksaan apapun. Ini laki-laki aku gak mungkin melawan, udah lakuin aja. Mereka juga bilang mendapat perintah dari keluarga, dari ibu aku, paman aku. Saat itu pun ada adik laki-laki aku masuk dalam kamar," ujarnya.
Marshanda mengaku diinjeksi sebanyak dua kali di sisi kanan dan kirinya. "Kanan satu ampul dan kiri satu ampul, bahuku berat banget dan mereka bilang aku langsung dibawa ke rumah sakit," terangnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Aktris Marshanda kembali mengeluarkan pernyataan kontroversial. Ia mengaku telah diinjeksi oleh orang yang mengaku mendapat perintah dari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Disebut Sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa...
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa
- 3 Berita Artis Terheboh: Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Paula Verhoeven Difitnah