Marshel Widianto Mendadak Minta Maaf, Kenapa?

Marshel Widianto Mendadak Minta Maaf, Kenapa?
Komika Marshel Widianto di kawasan Menteng Dalam, Jakarta Selatan, Sabtu (27/8). Foto: Firda Junita/JPNN.com
"Saya sempat menganggap remeh FF (Freefire) karena menurut saya terlalu gampang, ternyata enggak juga," ujar Marshel Widianto di kawasan Menteng Dalam, Jakarta Selatan, Sabtu (27/8).

Komika asal Tanjung Priok itu mengakui bahwa memerlukan kemampuan khusus untuk bermain Freefire.

Atas alasan itu, dia meminta maaf karena sempat menganggap remeh.

"Itu salah saya teman-teman. Jadi, saya minta maaf. Ternyata gimnya bisa dibilang harus ada skill," ucap Marshel Widianto.

Komika Marshel Widianto meminta maaf karena sempat menganggap remeh gim Freefire.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News