Martino: Cedera Valdez Pukulan Keras Bagi Barca

jpnn.com - BARCELONA -- Kemenangan 3-0 yang diraih Barcelona atas Celta Vigo, Kamis (27/3) dini hari WIB menelan korban. Hal ini setelah Victor Valdez, kiper utama klub asal Catalonia itu dilarikan ke ruang perawatan karena mengalami cedera.
Pelatih Barca, Tata Martino menyebut cedera ini merupakan pukulan berat bagi Barca. Terlebih kini mereka harus mempertahankan posisi di jalur juara La Liga serta menghadapi perempat final Liga Champions Eropa.
''Ini adalah pukulan yang sangat keras, tapi tim ini telah hidup dengan pukulan demi pukulan sejak lama dan kami akan melangkah ke depan,'' ujarnya dalam situs resmi Barca.
Menurut Tata, cedera ini tidak boleh membuat semangat anak asuhnya kendor. Baginya cedera ini bukan alaan untuk tidak tampil maksimal di laga-laga yang akan datang.
''Pengalaman seperti ini sering kali musim ini. Saya tidak akan menggunakannya sebagai alasan,'' sambungnya.
Kemenangan dini hari tadi semakin mempersengit perburuan gelar musim ini. Pasalnya Barca kini naik ke urutan dua klasemen sementara dengan 72 angka.
Pasalnya di waktu bersamaan Real Madrid di luar dugaan kalah 2-1 dari tuan rumah Sevilla. Hasil tersebut membuat Madrid turun ke urutan tiga. Sedangkan puncak klasemen masih diduduki Atletico Madrid. (zul/jpnn)
BARCELONA -- Kemenangan 3-0 yang diraih Barcelona atas Celta Vigo, Kamis (27/3) dini hari WIB menelan korban. Hal ini setelah Victor Valdez, kiper
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP 2025: Marquez Mentereng dengan Ducati, Bagnaia Merasa Tertekan?
- 5 Laga Terakhir Liga 1, Pelatih Persib Bojan Hodak Menaruh Harapan kepada Sosok Ini
- Kastaneer Bertekad Kuat Bawa Persib Bandung Raih Gelar Juara Liga 1 2024/25
- Sudirman Cup 2025: Upaya Garuda Memulihkan Martabat
- Sultan Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Olimpiade Remaja 2030
- Bek Dewa United Pengin Menang di 5 Laga Sisa