Marty Pastikan Persoalan RI-PNG Beres

Marty Pastikan Persoalan RI-PNG Beres
Marty Pastikan Persoalan RI-PNG Beres
JAKARTA - Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa menyatakan persoalan Indonesia dengan Papua Nugini (PNG) sudah beres. Mantan duta besar untuk Inggris Raya itu memastikan, Port Moresby sudah menerima dengan baik penjelasan dari Jakarta.

"Pernyataan resmi dari pemerintah PNG Sudah dikirim. Mereka menyatakan puas dengan penjelasan kita," ucap Marty di Jakarta, Senin (9/1).

Penjelasan yang dimaksud Marty adalah tentang upaya intersepsi dua pesawat tempur Sukhoi TNI-AU yang sempat membayangi pesawat yang ditumpangi deputi PM Papua Nugini Belden Namah yang dalam perjalanan pulang seusai kunjungan ke Malaysia pada November 2011. 

Intersepsi itu terjadi di wilayah udara antara Banjarmasin hingga Makassar. TNI AU melakukan itu karena diketahui jika pesawat jet tersebut tidak mengantongi salah satu dari tiga izin terbang yang telah ditetapkan.

JAKARTA - Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa menyatakan persoalan Indonesia dengan Papua Nugini (PNG) sudah beres. Mantan duta besar untuk

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News