Marwan Merasa Banyak Musuh
Alasan Pindah Dari Jampidsus Jadi Jamwas
Kamis, 27 Mei 2010 – 21:25 WIB
JAKARTA— Mantan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus, Marwan Effendi membeberkan alasan kenapa dirinya mengajukan permohonan pindah dari kursi Jampidsus ke Jaksa Agung Muda Pengawasan (Jamwas). Pria asal Sumatera Selatan itu menyebut ada beberapa pertimbangan yang membuatnya tak betah menduduki kursi tertinggi di gedung bundar. Salah satunya ia merasa banyak musuh.
MArwan menjelaskan selama dua tahun menjabat Jampidsus, dia dihadapkan pada sekitar 3.500 perkara. Dari jumlah ini sebanyak 2.889 di antaranya diajukan ke pengadilan. Dengan asumsi satu kasus itu ada dua terdakwanya ia memperkirakan ada 4.000 orang yang memusuhi dirinya. Belum termasuk keluarga dan kerabat para terdakwa yang diseret ke meja hijau itu.
Baca Juga:
"Kalau dihitung separuhnya ada yang berkasnya dua, perkiraan saya ada 4.000 terdakwa yang diajukan ke pengadilan. Berarti dua tahun ini 4.000 orang yang membenci saya di Indonesia ini," ujar Marwan dalam acara pisah sambutnya di Kejaksaan Agung, Kamis (27/5) petang.
Karenanya, sejak awal tahun tadi Marwan telah memberitahukan keinginannya pindah dari kursi jampidsus. "Sudah saya sampaikan ke Pak Amari beberapa bulan yang lalu siap-siap nanti gantikan posisi saya. Pak Amari sudah saya sampaikan bulan Januari," tambahnya.
JAKARTA— Mantan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus, Marwan Effendi membeberkan alasan kenapa dirinya mengajukan permohonan pindah dari kursi
BERITA TERKAIT
- Siapa Oknum R Diduga Perantara Suap Vonis Bebas Ronald Tannur? MA Mau Usut
- 2.426 Peserta Lulus SKD CPNS BPKP dan Berhak Mengikuti SKB
- Inilah Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan, Ada Nama Ujang Komarudin
- Fakta Baru, Zarof Ricar Bertemu Hakim Agung Soesilo Bahas Ronald Tannur, Ini yang Terjadi
- Zarof Ricar Belum Menyerahkan Uang ke Majelis Kasasi Ronald Tannur, Tetapi 1 Hakim Pernah Ditemui
- Usut Kasus Korupsi Pengadaan X-Ray Kementan, KPK Panggil Sunarto Sulai