Marzuki Alie Bantah Demokrat Pecah
Kamis, 26 Mei 2011 – 18:42 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Pembina DPP Partai Demokrat (PD), Marzuki Alie membantah tudingan banyak pihak tentang adanya perpecahan di internal PD menyusul diberhentikannya Muhammad Nazaruddin sebagai Bendahara Umum Partai Demokrat. Menurut mantan Sekjen Demokrat itu, partainya merupakan satu-satunya partai yang mengerti, memahami, memaknai, dan mempraktekan nilai-nilai demokrasi. "Menghadapi 2014 suhu politik biasanya memanas, dua atau tiga tahun sebelumnya. Oleh karena itu, semua elemen partai diminta menjaga soliditas untuk menghadapi itu semua," katanya. (fas/jpnn)
"Kongres kita bagus, setelah kongres juga aman. Selain itu, kasus ini kan menyangkut hukum. Jadi, tidak ada pecah-pecahan," kata Marzuki di gedung DPR, Senayan Jakarta, Kamis (26/5).
Baca Juga:
Hal yang sama juga diungkapkan juru bicara DPP PD, Ruhut Sitompul, yang menyatakan bahwa Ketua Dewan Pembina PD, Susilo Bambang Yudhoyono telah meminta semua kader PD bersatu dengan mengingat semua perjuangan partai untuk memenangi pemilu 2014.
Baca Juga:
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Pembina DPP Partai Demokrat (PD), Marzuki Alie membantah tudingan banyak pihak tentang adanya perpecahan di internal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Hasil Hitung Cepat, Agung-Markarius Unggul Telak di Pilwako Pekanbaru 2024
- Pilkada Kabupaten Serang 2024: Massa Pendukung Zakiyah-Najib Cukur Botak
- Cabup Serang Ratu Zakiyah Menangis Bahagia Unggul Telak dalam Hitung Cepat
- Unggul di Quick Count LSI Denny JA, Posisi Tri-Haris di Kota Bekasi Belum Aman
- Abdul Wahid-SF Hariyanto Unggul di Pilgub Riau versi Quick Count LSI Denny JA
- Ketua PDIP Jateng Bambang Pacul: Cuaca Sedang Tidak Baik-Baik Saja di Kami