Marzuki Alie Paling Banyak Diberitakan

Marzuki Alie Paling Banyak Diberitakan
Marzuki Alie Paling Banyak Diberitakan
JAKARTA – Analisis Indobarometer terhadap 6 suratkabar nasional yang terbit di Jakarta periode 29 Maret hingga 18 April 2010 menunjukan bahwa Ketua DPR RI Marzuki Alie menempati posisi teratas dari sisi pemberitaan dibanding 4 Wakil Ketua DPR masing-masing Pramono Anung, Priyo Budi Santoso, Taufik Kurniawan, Anis Matta. Posisi frekuensi pemberitaan Marzuki Alie tersebut juga mengalahkan frekuensi pemberitaan Ketua MPR Taufiq Kiemas dan Ketua DPD RI Irman Gusman.

Enam surat kabar nasional dimaksud yakni Indo Pos, Rakyat Merdeka, Media Indonesia, Republika, Suara Pembaruan dan Kompas. "Ketua DPR Marzuki Alie diberitakan dalam 38 artikel dari jumlah keseluruhan sebanyak 119 artikel yang dimuat," kata Direktur Eksekutif Indobarometer M Qodari di Jakarta, Rabu (28/4).

Rincian lengkap posisi pemberitaan di 6 media massa cetak tersebut masing-masing Marzuki Alie diberitakan dalam 38 artikel (31,9 persen), disusul Pramono Anung 37 artikel (31,1 persen), Taufik Kiemas 28 artikel (23,5 persen). Sementara Priyo Budi Santoso 7 artikel (5,9 persen), Irman Gusman 4 artikel (3,4 persen), Taufik Kurniawan 3 artikel (2,5 persen) dan Anis Matta 2 artikel (1,7 persen), dari 119 artikel yang dimuat periode 29 Maret hingga 18 April 2010 lalu.

 

M Qodari menjelaskan, yang dimaksud artikel adalah semua jenis tulisan yang ada di surat kabar, berbentuk berita, opini, editorial, dan lainnya. Penelitian dan analisis fokus pada 5 aspek, yakni frekuensi artikel, penempatan, tema, sentimen, dan narasumber artikel.

JAKARTA – Analisis Indobarometer terhadap 6 suratkabar nasional yang terbit di Jakarta periode 29 Maret hingga 18 April 2010 menunjukan bahwa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News