Marzuki Alie Siapkan Perlawanan Sengit
Jumat, 21 Mei 2010 – 17:34 WIB

Marzuki Alie Siapkan Perlawanan Sengit
BANDUNG - Meski terkesan adem ayem saja, Marzuki Alie tak mau kalah kalah dengan kubu lain dalam persaingan bursa calon ketua umum (Ketum) Partai Demokrat. Kubu Marzuki Alie juga terus bergerak. “Kita sepakati adanya kontrak politik, kebersamaan. Bila ada satu orang mengalami kesusahan, 22 DPD dan 298 DPC ikut merasakan. Dalam kontrak itu juga diberikan keleluasaan kepada daerah dalam menentukan calon kepala daerah dengan sistem yang ada,” tukas Marzuki.
Marzuki bahkan menyatakan bahwa dirinya akan melakukan perlawanan jika ada pihak-pihak yang mengganjal pencalonannya. "Saya ingin demokrasi di PD bisa berjalan dengan baik. Karenanya jangan ada ganjal-mengganjal antar calon. Bila itu dilakukan, saya tidak akan tinggal diam," tandas mantan Sekjen PD itu di arena Kongres Demokrat, Jumat (21/5).
Baca Juga:
Marzuki yang juga Ketua DPR RI itu merasa yakin dengan pencalonannya. Ia mengklaim sudah mengantongi kontrak politik dari DPC dan DPD sebagai bentuk dukungan.
Baca Juga:
BANDUNG - Meski terkesan adem ayem saja, Marzuki Alie tak mau kalah kalah dengan kubu lain dalam persaingan bursa calon ketua umum (Ketum) Partai
BERITA TERKAIT
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI