Marzuki Ingatkan Anggota Dewan Patuhi Kode Etik

Marzuki Ingatkan Anggota Dewan Patuhi Kode Etik
Marzuki Ingatkan Anggota Dewan Patuhi Kode Etik
JAKARTA – Tiga anggota DPR masing-masing dari Fraksi Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional,  dan Partai Demokrat dilantik dan diambil sumpah dalam Pergantian Antar Waktu (PAW), Jumat (19/10) di gedung parlemen, di Jakarta.

Yandri Susanto dari daerah pemilihan Lampung I, menggantikan Fauzi Syai’e dari Fraksi PAN di DPR. Dalimah Abdullah DT Indokayo menggantikan Djufri dari Fraksi Partai Demokrat daerah pemilihan Sumatera Barat II.

Kemudian, Mulyadi mengganti Widjono Hardjanto dari Fraksi Partai Gerindra daerah pemilihan Jawa Barat V.

Ketua DPR, Marzuki Alie, dalam kesempatan itu mengingatkan, dewan untuk mematuhi kode etik DPR. Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat itu menjelaskan, anggota DPR akan selamat kalau mematuhi dan melaksanakan kode etik DPR.

JAKARTA – Tiga anggota DPR masing-masing dari Fraksi Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional,  dan Partai Demokrat dilantik dan diambil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News