Marzuki Siap Dilaknat Tujuh Turunan

Marzuki Siap Dilaknat Tujuh Turunan
Marzuki Siap Dilaknat Tujuh Turunan
Khusus kepada Wa Ode, Marzuki berpesan agar lebih baik jujur terhadap dirinya sendiri maupun terhadap bangsa ini. Lebih baik Marzuki kembali menegaskan Wa Ode mengungkapkan fakta sebenarnya tentang permainan di DPR, baik siapa-siapa saja yang terlibat dengan dirinya atau bagaimana sistem permainan anggaran yang dia mainkan. "Hal ini penting agar penyidik benar-benar bisa memeriksa dan menangkap siapapun yang terlibat dan memperbaiki kelemahan sistem yang ada,” ujar Marzuki.

Seperti diberitakan, Wa Ode Nurhayati terus melontarkan ocehan tentang pihak di DPR yang harusnya ikut bertanggungjawab terkait dugaan suap ke Banggar DPR. Kali ini, Nurhayati menyebut pimpinan DPR ikut kecipratan uang hingga ratusan miliar rupiah.

Hal itu disampaikan Nurhayati usai menjalani persidangan di Pengadilan Tipikor Jakarta dengan agenda pembacaan surat dakwaan, Rabu (13/6). Menurut Wa Ode, ada data yang dipegang tenaga ahli di Banggar DPR bernama Nando tentang jatah bagi pimpinan DPR.

Nurhayati menyebut Ketua DPR, Marzuki Alie menerima jatah Rp300 miliar. Selain itu para Wakil Ketua DPR menerima jatah masing-masing Rp250 miliar. "Nando sebutkan bahwa kode K memiliki jatah Rp300 miliar, Rp250 miliar per wakil Ketua, dan pimpinan Banggar," ungkap Wa Ode. (boy/jpnn)

JAKARTA - Ketua DPR Marzuki Alie, lagi-lagi membantah tudingan menerima Rp300 miliar terkait program Dana Percepatan Pembangunan Infrastruktur Daerah


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News