Mas Agus Tak Berpengalaman, Empok Sylvi Bakal Lebih Dominan
jpnn.com - JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono sejauh ini belum menunjukkan tanda-tanda memiliki kemampuan untuk memimpin pemerintah daerah.
Hanya berbekal pengalaman di dunia militer, pengetahuannya soal birokrasi sipil, dimana demokrasi dan pelayanan sangat diragukan.
"Belum ada (pengalaman). Perlu waktu untuk capable," kata Sekretaris Badiklat Pusat DPP PDI Perjuangan, Eva Kusuma Sundari kepada rmoljakarta Rabu (7/12).
Kalau pun memang Agus nantinya terpilih sebagai gubernur Jakarta, maka akan mengadalakan wakilnya, Sylviana Murni.
Sebab, Sylvi adalah deputi gubernur bidang Pariwisata dan Kebudayaan DKI, yang notabane-nya adalah bekas anak buah pasangan calon gubernur petahana, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat.
"Mungkin (Agus) mengadalkan Wagub (Sylvi)," kata anggota Tim Pemenangan Ahok-Djarot Bidang Data dan Informasi itu.
Dikatakan Eva, nantinya Sylvi akan jadi pembina dan Agus Yudhoyono muridnya.
"(Sylvi akan jadi) coaching kali," kata Eva. (rmol/dil/jpnn)
JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono sejauh ini belum menunjukkan tanda-tanda memiliki kemampuan untuk memimpin pemerintah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tokoh Islam Pendukung Anies Ramai-Ramai Dukung Ridwan Kamil-Suswono
- LKPI: Mayoritas Warga Bekasi Pilih Tri Adhianto-Abdul
- Ratu Zakiyah-Najib Hamas Optimistis Dongkrak Ekonomi di Serang Melalui Desa Wisata
- Survei Populi Center: Elektabilitas Luthfi-Yasin Jauh di Atas Andika-Hendi
- Pilgub Sumsel: Permohonan Maaf Mawardi-Anita Mendapat Apresiasi Luas
- Madas Nusantara Gandeng Ojol Se-Jakarta Berjuang Menangkan Mas Pram-Bang Rano