Mas Bobby Belajar dari Bu Airin

jpnn.com, TANGSEL - Wali Kota (Wako) Medan Bobby Nasution mengunjungi Wako Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Rachmi Diany.
Menantu Presiden Joko Widodo tersebut diterima Airin dan Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie di Balai Kota, Selasa (20/4).
Menggunakan Lexus LS 460 L, Bobby tiba di Balai Kota Tangsel pukul 09.30 WIB dengan dikawal empat Paspampres.
Bobby dan Airin Rachmi Diany kemudian menuju Ruang Anggrek yang berada di lantai satu untuk melakukan pertemuan tertutup yang berlangsung sekitar dua jam.
Selesai mengadakan pertemuan, Bobby mengatakan kedatangannya ke Kota Tangsel untuk belajar dari senior-senior. Terkhusus belajar tentang smart city.
“Bagaimana penggunaan digitalisasi itu makannya harus mempermudah, mempercepat segala urusan terkhusus untuk mempermudah pelayanan masyarakat,” ujarnya kepada wartawan, Selasa (20/4).
“Jadi, Medan hari ini (kemarin) kami belajar, bagaimana dimulainya smart city. Dimulai dari mana, tahapan-tahapannya nanti secara teknis akan kami dalami lagi,” tambahnya.
Bobby menjelaskan, kunjungannya bertepatan dengan hari terakhir Airin menjabat Wali Kota Tangsel.
Menggunakan Lexus LS 460 L, Bobby Nasution tiba di Balai Kota Tangsel pukul 09.30 WIB dengan dikawal empat Paspampres.
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kabar Duka, BKN Ungkap Jumlah Penerbitan SK PPPK 2024, Siap Buka-bukaan?