Mas Gibran Rakabuming Ingatkan Warga Lagi, Ini Bukan Dinasti Politik
jpnn.com, SOLO - Bakal Calon Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka membantah adanya dinasti politik pencalonannya melalui PDI Perjuangan pada Pilkada 2020.
Oleh karena itu, Gibran berharap warga membuang prasangka bahwa dia maju sebagai bakal calon pilwali Solo karena dinasti politik putra Presiden Jokowi.
"Saya dalam pencalonan ikut kontestasi calon Wali Kota Surakarta 2020, bisa menang dan bisa kalah serta bisa dicoblos bisa tidak," kata Gibran disela menghadiri acara "Perkenalan, Silaturahim, dan Umbul Donga Mas Gibran" di Kampung Ngaglik Kelurahan Mojosongo Kecamatan Jebres, Solo, Minggu.
Ayah dua anak ini memastikan dalam pencalonan ikut kontestasi bisa menang dan kalah serta bisa dicoblos dan tidak.
"Saya melalui tahapan-tahapan yang harus dilalui seperti yang bakal calon lainnya, dan semuanya melalui proses demokrasi," ujar Gibran.
Gibran menegaskan dia ikut mencalonkan bukan karena ditunjuk oleh ayahnya menjadi calon wali kota.
Semuanya, tuturnya, melalui proses transparan, terbuka, dan demokrasi yang ada. Jika ada dinasti politik, tegas Gibran, dirinya tidak mungkin harus bekerja keras bertemu dengan masyarakat.
Oleh karena itu, Gibran meminta doa restu kepada warga semuanya agar prosesnya dilancarkan dan waktunya masih panjang hingga September mendatang.
Gibran Rakabuming berharap warga membuang prasangka bahwa dia maju jadi bakal calon pilwali Solo karena dinasti politik sebagai putra Presiden Jokowi.
- Prabowo – Gibran Diminta Perhatikan Keterwakilan Tokoh dari Wilayah Maluku di Kabinet Merah Putih
- Dudung: Kepemimpinan Prabowo-Gibran Mampu Hadapi Tantangan Global
- Prabowo dan Gibran Umumkan Kabinet Merah Putih
- Presiden Prabowo Umumkan Nama Menteri pada Kabinet Merah Putih Malam Ini
- Sambut Peluang Bonus Demografi, Generasi Muda Taruh Harapan Besar pada Prabowo-Gibran
- Bahas Soal Dinasti Politik, Pramono Anung: Saya dan Dhito Dipaksa Maju