Mas Nadiem Mengajak Siswa, Guru, dan Seluruh Masyarakat Ikut Lomba 'Rayakan Merdekamu'
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim hari ini menyampaikan ajakan untuk berpartisipasi dalam lomba ‘Rayakan Merdekamu’. Kegiatan tersebut dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke-76.
“Satu bulan lagi, Indonesia akan berusia 76 tahun. Begitu banyak tantangan yang telah dan sedang kita hadapi bersama, termasuk pandemi saat ini. Sekarang momen terbaik bagi kita untuk memperkuat kebersamaan sebagai bangsa yang kuat karena bineka,” kata Menteri Nadiem, Minggu (18/7).
Melalui lomba ‘Rayakan Merdekamu’ Nadiem berharap bisa menumbuhkan semangat di tengah situasi pandemi, utamanya secercah kegembiraan bagi para peserta didik.
Kemendikbudristek juga menyelenggarakan lomba ‘Rayakan Merdekamu’ untuk mengisi ruang-ruang peringatan hari kemerdekaan yang kosong akibat pandemi Covid-19 dengan cara menyebarluaskan potret keberagaman bangsa dan menggugah semangat toleransi di ranah digital atau virtual. Pengumpulan karya dimulai dari 18 Juli 2021 sampai 9 Agustus 2021.
“Saya mengajak adik-adik pelajar, teman-teman mahasiswa, pendidik dan tenaga kependidikan, pelaku seni dan budaya serta rekan-rekan media di seluruh Indonesia untuk berpartisipasi dalam lomba ‘Rayakan Merdekamu’,” sebut Mendikbudristek.
Dia juga menyampaikan ajakannya untuk membangun Indonesia. “Mari membangun Indonesia tangguh dan tumbuh dengan merayakan kemerdekaan kita dalam belajar, berkarya, dan berbangsa. Saya tunggu partisipasi kalian dalam lomba ‘Rayakan Merdekamu’,” ujar Mas Nadiem.(esy/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Menjelang 17 Agustus, Menteri Nadiem Makarim mengajak siswa, mahasiswa, guru, dosen, dan seluruh masyarakat untuk ikut lomba 'rayakan merdekamu'.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Direksi ASABRI Mengajar Para Mahasiswa Magister Universitas Pertahanan
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Mahasiswa Minta Pemerintah Tegas Tindak Oknum Nakal Sesuai Putusan MK 136/2024
- Eramet & KBF Berikan Beasiswa untuk Mahasiswa Indonesia Timur, Ini Harapan Gubernur Sulut
- Sebanyak 96 Mahasiswa Presentasikan Hasil Riset di Knowledge Summit
- Glodok Chinatown: Simbol Keharmonisan dalam Komunikasi Antarbudaya