Masa Depan Jurgen Klinsmann Setelah Korea Gugur di Semifinal Piala Asia 2023

jpnn.com - Bagaimana masa depan Jurgen Klinsmann setelah Korea gugur di semifinal Piala Asia 2023?
Klinsmann gagal membawa Korea ke final seusai anak asuhnya keok dari Yordania di Ahmed bin Ali Stadium, Qatar, Selasa (6/2/2024) malam WIB.
Taegeuk Warriors kalah dengan skor 0-2. Gol-gol kemenangan Yordania dibukukan oleh Yazan Al-Naimat dan Musa Al-Taamari.
Selepas pertandingan, Klinsmann mendapat pertanyaan soal masa depannya di Timnas Korea.
Juru taktik asal Jerman itu menolak mundur dan siap mengevaluasi permainan Son Heung Min dan kawan-kawan.
"Saya akan menganalisis turnamen ini, kembali ke Korea, dan berbicara dengan federasi terkait penampilan kami di Piala Asia," ucap Klinsmann dilansir Yonhap.
Lebih lanjut, Klinsmann menjelaskan kegagalan Korea di Piala Asia 2023 merupakan tanggung jawabnya.
Dia melihat Korea merupakan tim yang tengah berkembang, dan dirinya optimistis anak asuhnya akan memiliki masa depan yang cerah.
Bagaimana masa depan Jurgen Klinsmann setelah Korea gugur di semifinal Piala Asia 2023?
- Piala Asia U-17 2025: Potensi Bentrok Duo Korea di Final
- Link Streaming Timnas Indonesia Vs Afganistan: Pemain Pelapis Giliran Unjuk Gigi
- Trik Evandra Florasta Mengatasi Gugup saat Eksekusi Penalti ke Gawang Korea
- 2 Kelebihan Timnas U-17 Indonesia di Mata Korea
- Korea Pantang Meremehkan Skuad Garuda Muda Asuhan Nova Arianto
- Gandeng Fanbase Korea, Human Initiative Gelar Kegiatan Sosial saat Ramadan