Masa Depan tidak Jelas, Agen Tawarkan Balotelli ke Everton
jpnn.com - INGGRIS - Menjelang akhir bursa transfer musim panas di liga-liga Eropa, masa depan Mario Balotelli belum jelas. Kini, setelah klubnya Liverpool menyatakan tidak akan menggunakan jasanya, kini agen Balotelli, Mino Raiola tengah menawarkan pemain tim nasional Italia itu ke Everton.
Dilansir dari laman Football Italia, Raiola dilaporkan menelepon petinggi Everton untuk menawarkan jasa Balotelli. Klub tetangga Liverpool itu kini tengah mencari pemain tengah namun mereka tengah melakukan negosiasi tahap akhir untuk mendapatkan Manolo Gabbiadini dari Napoli.
Balotelli akan menjadi alternatif jika tawaran Everton sebesar 30 juta Euro untuk mendapatkan Gabbiadini ditolak Napoli.
Nasib Balotelli saat ini bahkan menjadi bahan taruhan. SportItalia mengabarkan beberapa pasar taruhan bahkan mengundang orang-orang yang inign bertaruh apakah Balotelli akan hijrah ke Everton pada musim panas ini.
Sebelumnya manajer Liverpool Jurgen Klopp mengungkapkan ia tidak memiliki tempat bagi Balotelli di dalam timnya. Manajer asal Jerman itu bahkam mempersilahkan Balotelli untuk mencari klub lain.
Namun meski memiliki bakat yang besar, Balotelli ternyata kesulitan mencari klub baru. Klub Seri A Chievo hanya bersedia menampungnya jika Liverpool bersedia membayar seluruh gajinya. Klub Sassuolo bahkan menyatakan tidak siap mengambil Balotelli dalam kondisi apapun. (ray/jpnn)
INGGRIS - Menjelang akhir bursa transfer musim panas di liga-liga Eropa, masa depan Mario Balotelli belum jelas. Kini, setelah klubnya Liverpool
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bali United Vs Persib: Pernyataan Teco dan Irja Penuh Ambisi
- Bali United vs Persib: Teco Waspadai Trio Maut Maung Bandung
- Marc Klok Ungkap Peran Penting Shin Tae Yong dalam Kariernya
- PSSI Pecat Shin Tae Yong, Ivar Jenner tak Bisa Lupakan Momen Ini
- Tekad Ciro Alves Pertahankan Rekor Tidak Terkalahkan saat Lawan Bali United
- Malaysia Open 2025: Shi Yu Qi Bersusah Payah Tembus 16 Besar