Masa Pandemi, LDII Gaungkan Kurban Ramah Lingkungan

Masa Pandemi, LDII Gaungkan Kurban Ramah Lingkungan
Ketua PC LDII Setiabudi Edi Setiawan (kiri) membagikan daging kurban ke warga secara kolektif melalui Ketua RT. Foto: dok LDII

jpnn.com, JAKARTA - Keterbatasan masa PPKM Darurat tidak lantas menghalangi Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII), khususnya di DKI Jakarta melakukan tebar daging kurban di perayaan Iduladha.

Total tebar hewan kurban LDII di DKI Jakarta sebanyak 1.574 ekor sapi dan 1.266 ekor kambing.

Sebagian disalurkan kepada korban pandemi Covid-19 dalam proram LDII Berbagi di masa pandemi.

Ketua PC LDII Setiabudi Edi Setiawan menyampaikan, kali ini pembagian daging kurban ke warga dilaksanakan kolektif melalui Ketua RT untuk mencegah terjadinya kerumunan.

"Daging kami serahkan kepada Ketua RT 13/06 Pasar Manggis, Setiabudi, Jakarta Selatan, bapak Rijal dan RT 10/03, bapak Fajar,’’ kata dia dalam siaran pers, Sabtu.

Sekretaris LDII DKI, Muhamad Ied, mengatakan bahwa pada hakekatnya berkurban di masa pandemi adalah meneladani kesalihan Nabi Ibrahim AS, ketaatan Ismail AS serta keikhlasan Siti Hajar dan akhlak mulia Nabi Muhammad SAW.

Sementara itu, Ketua DPP LDII KH Chriswanto Santoso mengajak umat Islam berkurban dengan wawasan lingkungan.

“Wawasan lingkungan di sini, sebagai umat Islam harus peka terhadap lingkungan. Mengubah kebiasaan berkurban agar tetap patuh protokol kesehatan dan menjaga kebersihan dari sisa-sisa pemotongan hewan kurban,” kata Santoso.

Keterbatasan masa PPKM Darurat tidak lantas menghalangi Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII), khususnya di DKI Jakarta melakukan tebar daging kurban di perayaan Iduladha.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News