Masalah Gaji di Persebaya Tuntas
Kamis, 18 Juli 2013 – 06:42 WIB

Masalah Gaji di Persebaya Tuntas
SURABAYA - Persebaya Surabaya yang bermain di kompetisi Indonesian Premier League (IPL) mengakui sudah melunasi tunggakan gaji sejumlah pemainnya di kompetisi 2012. Hal ini disampaikan pelatih Persebaya Ibnu Grahan kepada Jawa Pos kemarin (17/7).
"Tunggakan gaji pemain untuk tahun 2012 sudah dilunasi pak Gede (Widiade, mantan CEO Persebaya, Red) melalui saya," ungkapnya.
Baca Juga:
Pemain Persebaya era 90-an itu mengakui bahwa sebenarnya uang untuk pelunasan pemain tersebut sudah siap didistribusikan kepada pemain. Namun hal itu baru dia realisasikan kemarin (17/7).
Dia mengakui telah memperlihatkan tabungan gaji kepada pemainnya dalam beberapa kali latihan. Hal ini dilakukannya supaya pemainnya bisa tenang dan fokus dalam latihan maupun pertandingan. Pelatih berkumis itu mengaku bersyukur dengan kondisi tersebut.
SURABAYA - Persebaya Surabaya yang bermain di kompetisi Indonesian Premier League (IPL) mengakui sudah melunasi tunggakan gaji sejumlah pemainnya
BERITA TERKAIT
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1