Masalah pada Start Venus
Kamis, 09 Oktober 2008 – 12:45 WIB

Masalah pada Start Venus
MOSKOW - Soal kehebatan skill, tidak ada yang meragukan Venus Williams. Tahun ini saja, dia sukses merebut satu gelar grand slam di Wimbledon. Namun, di balik kehebatan tersebut, dia kerap bermasalah dalam pertandingan perdana.
Pada laga di hari Rabu (8/10) dia tersingkir pada babak pertama Piala Kremlin di Moskow, Rusia. Dia menyerah kepada petenis Italia Flavia Pennetta dengan hasil 6-4, 2-6, 6-4.
Itu kekalahan kedua Venus pada babak pertama dari sembilan turnamen yang diikutinya tahun ini. Maret lalu dia menyerah kepada Petra Kvitova dalam kejuaraan di Memphis.
Jika melalui pertandingan perdana dengan baik, kemungkinan besar Venus bisa melanjutkan kiprah sampai semifinal, bahkan juara. Namun, tetap saja pada pertandingan perdana dia selalu kesulitan menang.
MOSKOW - Soal kehebatan skill, tidak ada yang meragukan Venus Williams. Tahun ini saja, dia sukses merebut satu gelar grand slam di Wimbledon. Namun,
BERITA TERKAIT
- Augusto Fernandez Sangat Bersemangat Kembali ke MotoGP Qatar
- 2 Kelebihan Timnas U-17 Indonesia di Mata Korea
- Madura United Vs Persija: Si Macan Dapat Hukuman Tambahan
- Real Madrid Krisis Penjaga Gawang!
- Cedera Hamstring, Gabriel Magelhaes Absen hingga Akhir Musim
- Courtois dan Lunin Cedera, Real Madrid Menyisakan Pemuda 19 Tahun