Masih Ada Peluang Bali United Menyodok Bhayangkara FC
jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Bali United Widodo C Putro menyesalkan kekalahan atas Barito Putera dengan skor 2-3 dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2017 pada Senin (16/10) malam.
Widodo mengingatkan skuatnya agar tidak lagi membuang peluang untuk menempel pemimpin klasemen Liga 1, Bhayangkara FC.
Menurut Widodo, kans timnya untuk bisa terus berada di papan atas, atau bahkan menyodok pimpinan klasemen Liga 1, belum tertutup.
"Kami sempat unggul namun kemudian kalah. Kalau mau tetap eksis di papan atas, saya akan tegaskan kepada pemain bahwa ini harus menjadi kekalahan terakhir kami," katanya, saat dihubungi Selasa (17/10) siang.
Dari sisi permainan, Widodo sejatinya tak terlalu kecewa. Dia melihat skema dan taktikal yang diterapkannya mampu dijalankan dengan baik oleh I Gede Sukadana dkk sepanjang 90 menit. Hanya, faktor mental dan fokus yang perlu diperbaiki ke depannya.
Dia menekankan bahwa keyakinan untuk bisa menang, mengatasi tekanan suporter lawan, dan juga menjaga fokus, bukan berada di tangannya. Tapi pemain yang bertanggung jawab menjaga mentalitas mereka.
Dari sisi teknis, Widodo juga mengingatkan pemainnya untuk bisa lebih tenang dan menjaga alur permainan saat tim sedang dalam posisi di atas angin atau sudah unggul atas lawan.
"Pemain harus bisa menjaga ritme saat unggul. Jangan terbawa lawan, tapi harus tetap pegang kendali. Karena itu pemain perlu meningkatkan konsentrasi dan tak lagi kecolongan di menit akhir," tuturnya. (dkk/jpnn)
Pelatih Bali United Widodo C Putro mengingatkan skuatnya agar tidak lagi membuang peluang untuk menempel pemimpin klasemen Liga 1, Bhayangkara FC.
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- Pertandingan Bali United Vs Persib Resmi Ditunda, Ini Sebabnya
- Persib Resmi Mengajukan Perubahan Jadwal Pertandingan Kontra Bali United
- Sepak Bola Bukan PlayStation, Bojan Hodak Minta Pertandingan Persib vs Bali United Ditunda
- Bali United Keok, PSBS Biak Tembus Papan Atas Klasemen Liga 1