Masih Ada yang Nyinyir Bendera Tiongkok di Closing AG 2018

Masih Ada yang Nyinyir Bendera Tiongkok di Closing AG 2018
Fireworks mewarnai penutupan Asian Games 2018 di GBK Jakarta, Minggu (2/9) malam. Foto: Bay Ismoyo/AFP

jpnn.com, JAKARTA - Sebelum acara Closing Asian Games lalu sejumlah netizen sebenarnya membuat posting-an peringatan.

Isinya agar tidak terhasut dengan dikibarkannya bendera Tiongkok dalam acara penutupan.

Eh, tetap saja ada netizen yang terhasut oleh orang-orang yang memang sengaja membuat gaduh.

''Luar biasa hanya terjadi di rezim ini bendera cina di kibarkan di GBK dengan acara megah dan di tonton ribuan orang tapi tetap dibiarkan. Apakah ini bukti kita di jajah aseng ???'' tulis akun Facebook Muh Fauzan Tama.

Sebenarnya, pengibaran bendera Tiongkok dalam penutupan Asian Games sudah tersebar di banyak media.

Bahkan, sejumlah portal berita lebih dulu membuat tulisan tentang hal itu sebelum acara penutupan.

Tujuannya satu, tidak ada orang-orang yang salah pengertian dengan pengibaran bendera Tiongkok tersebut.

Bendera Tiongkok dikibarkan karena Asian Games 2022 diadakan di Hangzhou. Hal serupa terjadi pada closing ceremony Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan.

Bendera Tiongkok dikibarkan saat penutupan karena Asian Games 2022 diadakan di Hangzhou.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News