Masih Banyak Loyalis Ical di Sumut
jpnn.com - JAKARTA - Tidak serta merta para politisi Partai Golkar di wilayah Sumut langsung loncat ke kubu Agung Laksono, pascakeluarnya keputusan Menkumham Yasonna Laoly yang mengesahkan hasil Munas Ancol.
Untuk para kader Golkar yang duduk di di DPRD Sumut misalnya. Gagalnya kubu Agung Laksono menggelar pertemuan dengan para anggota fraksi di DPRD Sumut, mengindikasikan masih banyak loyalitas kubu Aburizal Bakrie.
Ketua DPP Golkar yang juga ditunjuk sebagai Plt Ketua DPD Golkar Sumut, Leo Nababan, mengakui, agenda pertemuan kepengurusan kubu Agung dengan para anggota fraksi Golkar DPRD Sumut di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Sabtu malam (14/3), tertunda alias gagal.
Pasalnya, banyak anggota Fraksi Golkar di DPRD Sumut yang tidak memenuhi undangan DPP kubu Agung, dengan berbagai alasan.
"Ada yang sakit, ada yang sedang reses," ujar Leo kepada JPNN kemarin (16/3). Saat ditanya siapa saja yang hadir, Leo tidak menjawab. Dia hanya mengatakan, pihaknya akan menjadwalkan ulang pertemuan. Jika masih juga tidak hadir, lanjutnya, sanksi partai akan dijatuhkan.
"Kita akan panggil lagi. Sesuai mekanisme partai, yang gak mau ya nanti ada peringatan satu, peringatan dua, peringatan ketiga," ujar Leo.
Bagaimana dengan Ketua DPRD Sumut Ajib Shah? Apakah juga tidak hadir? Leo membenarkan. "Jadi belum ketemu, mungkin beliau sibuk. Kalau saya ini kan orang biasa saja," kata Leo.
Sebelumnya, Leo mengatakan, rencananya dalam pertemuan itu pihaknya akan meminta ketegasan sikap Ajib Shah, yang sempat menyatakan mengakui kepengurusan kubu Agung, namun selang sehari sudah berubah lagi.
JAKARTA - Tidak serta merta para politisi Partai Golkar di wilayah Sumut langsung loncat ke kubu Agung Laksono, pascakeluarnya keputusan Menkumham
- Kemensos dan Kementerian PPPA Bentuk Tim untuk Melindungi Perempuan dan Anak
- Sidang Perdana Sengketa Pilkada Madina, Hakim Konstitusi Soroti Permohonan Soal Ini
- Penjaring Ikan yang Hilang di Situbondo Sudah Ditemukan, Begini Kondisinya
- Soal Makan Bergizi Gratis Belum Berjalan dengan Baik, Zulhas Beri Alasan Begini
- Gelar Aksi di Mabes Polri, Mahasiswa Tuntut Oknum Polisi Terlibat Bisnis Rokok Ilegal di Malang Diperiksa
- Sudah Mengabdi Puluhan Tahun Tak Bisa Ikut PPPK 2024, Malah jadi Outsourcing