Masih Bocah Dipaksa Jadi PSK
Rabu, 18 Juli 2012 – 09:50 WIB

Masih Bocah Dipaksa Jadi PSK
PATARUMAN – RS (13) sudah hampir satu bulan dibawa oleh Narsih seorang mucikari untuk melayani lelaki hidung belang dan tinggal di penampungan lokalisasi Batu Raden, Purwakerto. Lanjutnya dia lantas diberikan satu pakian minim oleh mamih panggilan Nersih sang mucikari untuk dikenakan melayani pria hidung belang. Setiap harinya dia harus melayani beberapa pria yang mengajak karokean bahkan cek in di hotel. Dia mengaku enggan untuk melayani tetapi karena dipaksa terus dia terpaksa harus melakukannya. Setiap pria selalu memakai alat pelindung untuk menghindari hal yang tidak diinginkannya. Sudah beberapa hari dia mengaku mendapatkan uang beberapa ratus ribu diberikan dari mamih. Selain itu dia juga dicatat mempunyai hutang Rp 400 ribu, padahal makan sehari-hari dia tidak muluk-muluk. “ kalau tidak mau saya dipaksa dengan kekerasan,” terang anak yang suka bernyanyi itu.
Ditemui Radar (Group JPNN), RS korban traficking saat menunggu untuk dimintai keterangan didampingi oleh keluarganya menjelaskan dirinya mengaku diajak untuk bekerja disebuah toko pakaian di Kabupaten Ciamis oleh Nanang. RS yang terlihat bongsor dan berparas cantik itu tampak polos mengutarakan setiap kejadian yang dialaminya.
Dia bersama bibinya yang bernama Santi (25) untuk menemani dirinya bekerja di Ciamis. Setelah mengikuti Nanang yang juga pernah menjadi tetangganya di Batulawang ternyata dia dibawa ke tempat kontrakan yang penuh dengan wanita-wanita seksi. “ saya kaget ternyata saya dibawa ke kontrakan disatukan dengan wanita-wanita dengan pakaian terbuka,” ungkap RS terlihat trauma.
Baca Juga:
PATARUMAN – RS (13) sudah hampir satu bulan dibawa oleh Narsih seorang mucikari untuk melayani lelaki hidung belang dan tinggal di penampungan
BERITA TERKAIT
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka
- Penemuan Mayat Wanita Tanpa Kepala Bikin Geger Warga Serang
- Oknum Polisi Aipda AD Dipecat Gegara Berbuat Asusila pada Ibu Mertua
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir