Masih Bolehkah Gli Tinggal di Hagia Sophia?
jpnn.com, ISTANBUL - Gli adalah salah satu kucing terkenal di dunia karena rumahnya berada di Hagia Sophia di Istanbul, Turki.
Pergantian status Hagia Sophia dari museum menjadi masjid membuat orang-orang Turki bertanya-tanya, apakah Gli harus pindah?
Kucing belang dengan mata hijau ini jadi favorit pengunjung, termasuk mantan Presiden AS Barack Obama, yang tertangkap sedang mengelusnya ketika berkunjung ke sana pada 2009.
Otoritas setempat memastikan Hagia Sophia bisa tetap menjadi rumah Gli.
Turks, tourists and the many Instagram fans of Gli, the famous cat at Istanbul’s ancient Hagia Sofia, wonder if she faces eviction from her home as it reopens as a mosque after a top court ruled it was illegal to convert the iconic site to a museum https://t.co/dZ16XhZ0xA pic.twitter.com/2Ifc8P4PZQ — Reuters (@Reuters) July 24, 2020
Ibrahim Kalin, juru bicara Presiden Tayyip Erdogan, mengatakan kepada Reuters bahwa Gli, juga kucing-kucing lain di daerah tersebut, akan tetap tinggal di situ.
"Kucing ini telah jadi terkenal, dan masih banyak kucing lain yang belum seterkenal itu. Kucing tersebut tetap akan berada di sini, dan semua kucing disambut ke dalam masjid kami," katanya.
Barack Obama pun pernah mengelus Gli, saat dia berkunjung ke Hagia Sophia pada 2009.
- Erdogan Jorjoran Menyokong Musuh Assad, Apa Kepentingan Turki di Suriah?
- Wamenperin Faisol Riza Merespons Protes Kunjungan ke Turki
- Rapat Bareng Baleg, DMFI Usul DPR Bisa Bahas RUU Pelarangan Perdagangan Daging Kucing
- Makanan Kucing Berkualitas, Aatas Cat Kini Hadir di Indonesia
- Mengenang Fethullah Gülen, Pejuang Pendidikan Turki yang Menginspirasi Dunia
- Cleo Tingkatkan Dukungan untuk Shelter Kucing Melalui Cleoversary