Masih Diperiksa Polda, Miryam Belum Dioper ke KPK
jpnn.com, JAKARTA - Polri masih belum menyerahkan anggota DPR Miryam S Haryani ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sampai saat ini, politikus Partai Hanura itu masih menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya.
Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan, saat ini Miryam ditemani seorang rekannya yang ikut ditangkap. “Yang mendampingi insialnya AB," kata Setyo, Senin (1/5).
Hanya saja, Setyo mengaku belum memperoleh informasi detail terkait pemeriksaan atas Miryam. Sebab, penanganannya ada di Polda Metro Jaya.
Menurutnya, Kapolda Metro Jaya M Iriawan akan menggelar konferensi pers tentang Miryam. Polda Metro Jaya juga menjelaskan tentang penyerahan Miryam ke KPK.
"Nanti mau dirilis sama Kapolda Metro, karena yang menangani Polda Metro," tegasnya.(mg4/jpnn)
Polri masih belum menyerahkan anggota DPR Miryam S Haryani ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sampai saat ini, politikus Partai Hanura itu masih
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pimpinan KPK Sudah Dipilih, Alexander Marwata: Mustahil Bersih-bersih dengan Sapu Kotor
- 2 Bos PT Damon Indonesia Berkah Diduga Jadi Makelar Pengadaan Bansos Presiden
- KPK Dalami ke Mana Saja Wali Kota Semarang Mbak Ita Menukar Uang
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Honorer Tercecer dan Database Bisa Seleksi PPPK, Jumlah Peserta jadi Makin Banyak
- Ketua Parpol di Bekasi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Ketua Forkim Tegas Bilang Begini
- Dalami Uang Suap kepada Paman Birin, KPK Periksa 4 Pihak Ini