Masih Kelelahan, Skuat Espanyol Tetap Semangat Lawan Persija
jpnn.com, BEKASI - Klub La Liga Spanyol, Espanyol, sudah tiba di Indonesia sejak Senin (17/7) tengah malam. Mereka akan menghadapi Persija Jakarta dalam laga uji coba di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (19/7)
Meski sudah sehari berada di Indonesia, tim polesan Quique Sanchez Flores itu ternyata masih tampak kelelahan untuk menghadapi Macan Kemayoran.
Memang, perbedaan waktu dan perjalanan yang panjang dari Spanyol ke Indonesia, membuat para pemain kelelahan. Karena itu, pada Selasa (18/7) mereka memaksimalkan recovery.
"Anak-anak baru saja menempuh perjalanan yang sangat melelahkan dan tentunya kami melakukan recovery," kata Sanchez Flores saat konferensi pers di Hotel Fairmont, Senayan, selasa (18/7).
Meski masih belum kembali bugar 100 persen, Sanchez memastikan, tim Espanyol akan tampil habis-habisan ngotot untuk bisa memenangi pertandingan. Mereka akan melawan rasa lelah untuk menunjukkan gaya bermain Espanyol.
"Saya yakin anak-anak akan tetap bermain penuh semangat untuk laga Rabu malam," tandasnya. (dkk/jpnn)
Klub La Liga Spanyol, Espanyol, sudah tiba di Indonesia sejak Senin (17/7) tengah malam. Mereka akan menghadapi Persija Jakarta dalam laga uji coba
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Enggan Membahas Pemain Baru Persija, Carlos Pena Fokus dengan Ini
- Kabar Baik Menghampiri Persija Jakarta Menjelang Jumpa Malut United
- PSSI Beri Sanksi Denda Puluhan Juta buat 5 Klub Liga 1
- Live Streaming Persija Vs Borneo FC: Macan Pengin Tamu Mandul
- PSS Vs Persib Bandung 1-2, Persija Tergusur dari Posisi Kedua
- 2 Pemain Paling Berbahagia atas Kemenangan Persija di Padang