Masih Lemas, Ayu Ting Ting Nekat Kerja
jpnn.com - SIKAP profesional Ayu Ting Ting tidak diragukan lagi. Meski tubuhnya masih lemas karena habis sakit, Ayu tetap bekerja.
Ibunda Bilqis Humaira Rozak ini pun tetap berpuasa.
Menurut Ayu, dia tidak bisa lama-lama di rumah karena banyak kontrak yang sudah ditekennya.
Semua itu menuntut tanggung jawab Ayu sebagai artis.
"Gak bisa santai-santai, kan ada tanggung jawab yang harus saya selesaikan. Saya gak mau mengecewakan klien dan dicap tidak profesional," terang Ayu dalam infotainment, Jumat (9/6).
Meski banyak gosip miring menghantam Ayu, tapi penyanyi dangdut ini justru makin laris.
Tawaran job kian banyak sehingga waktu senggang Ayu sangat sedikit.
"Ini waktunya gak bisa dikurang-kurangi, sudah begitu jadwalnya. Semua harus saya syukuri, gak boleh mengeluh. Apalagi saya punya putri yang harus saya biayai," tandasnya. (esy/jpnn)
SIKAP profesional Ayu Ting Ting tidak diragukan lagi. Meski tubuhnya masih lemas karena habis sakit, Ayu tetap bekerja.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- 3 Berita Artis Terheboh: Pengakuan Ayu Ting Ting, Suami Sandra Dewi Dinilai Penuh Sensasi
- 3 Berita Artis Terheboh: Ayu dan Andre Makin Dekat, Sidang Cerai Baim Wong Berlanjut
- Soal Kabar Dekat dengan Andre Taulany, Ayu Ting Ting Jawab Begini
- Ayu Ting Ting Klarifikasi Kabar Kedekatan dengan Andre Taulany
- Buka Hati untuk Billy Syahputra, Ayu Ting Ting: Enggak Ada Usahanya
- 3 Berita Artis Terheboh: Arifin Ungkap Kejadian Menegangkan, Ayu Ting Ting Tantang Billy