Masih Sendiri Setelah 10 Tahun Menduda, King Nassar Ungkap Kriteria Calon Pasangan

Masih Sendiri Setelah 10 Tahun Menduda, King Nassar Ungkap Kriteria Calon Pasangan
Soal kriteria pasangan King Nassar. Foto: Instagram/kingnassar88

jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut King Nassar masih sendiri setelah beberapa tahun terakhir menyandang status duda.

Pria 37 tahun itu mengaku bingung karena belum juga menemukan jodoh setelah hampir 10 tahun menduda.

Nassar pun tak menampik ada keinginan untuk memiliki pendamping baru di Lebaran tahun ini.

Sebagai manusia, dia pun hanya bisa berusaha dan berpasrah kepada Tuhan.

"Makanannya tetap harus sehat begitu. Mungkin kurus karena bingung kapan jodohnya datang begitu, kan, sudah Lebaran lagi ini, bingung kan."

"Penginnya mah ada kan, Lebaran ini, cuman kami tetap usaha," ujar King Nassar di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (24/3).

Dia pun tak menampik akan ditanyai perihal jodoh pada saat momen Lebaran nanti.

"Pasti kalo ada Abah nanya begitu dan ini juga Mama nanya juga. Ya cuman kalau mama versinya, versi kalem nanyanya. Kalau Abah kan, begitu kalau Mama kan, versi selewat, tetapi jadi pikiran," ucap pelantun Seperti Mati Lampu itu.

Dia mengaku kerap dijodoh-jodohkan dengan orang terdekatnya.

Namun, pedangdut kelahiran Bandung itu memiliki prinsipnya sendiri.

"Jodoh-jodohin, cuman kan aku bilang yang mau kawin gue, kan, bukan lu," kata Nassar.

Dia lantas mengungkapkan kriterianya dalam mencari pasangan.

Tak neko-neko, dia hanya berharap calon pasangannya kelak merupakan sosok perempuan yang baik dan juga tulus.

"Yang jelas perempuan. Pokoknya yang baik, yang tulus, yang ikhlas, yang memang, yang baik saja. Yang baik itu nanti mencakup semuanya. Mencakup cantik, mencakup saleha, mencakup semua," tutur Nassar. (mcr7/jpnn)


Pedangdut King Nassar masih sendiri setelah beberapa tahun terakhir menyandang status duda.


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News